employee/images/199903012023211002.jpeg

Pranata Hubungan Masyarakat Terampil

  • 5 Desember 2025, 09:30
  • Baca 1 menit
  • 9306
1 bulan yang lalu|
Pengumuman

Pemanggilan Peserta Pelatihan Perhitungan TKDN

Menindaklanjuti surat  Nomor: 8/704/BPSDMl.4/DL/Xl/2025 tentang Pemberitahuan Penyelenggaraan Pelatihan Perhitungan TKDN Tahun 2025, bersama ini kami sampaikan pemanggilan Peserta Pelatihan Perhitungan TKDN Tahun 2025 yang akan dilaksanakan pada:

📅 Selasa s.d. Jumat/ 9 s.d. 12 Desember 2025

📍 Hotel Novotel Bandung (Jl. Cihampelas No.23 25, Pasir Kaliki, Kec. Cicendo, Kota Bandung, Jawa Barat 40171) (Lihat Maps)

📝 Peserta terpilih mohon dapat memperhatikan hal-hal sebagai berikut:

- Peserta pelatihan wajib melakukan registrasi ulang sesuai dengan pembagian kelas/angkatan dan mengunggah surat tugas pada sistem informasi pelatihan melalui tautan https://sippa.kemenperin.go.id/register

- Selama mengikuti pelatihan, peserta dibebaskan dari tugas-tugas rutin;

- Peserta pelatihan wajib sudah berada di lokasi pelatihan (Novotel Bandung) sebelum kegiatan di mulai yaitu pada tanggal 9 Desember 2025 pukul 11.00 WIB;

- Pusbindiklat SDM Aparatur menanggung akomodasi (penginapan) dan konsumsi serta uang harian pelatihan peserta. Sementara untuk biaya transportasi peserta dari unit kerja dan kelokasi pelatihan PP (Pulang-Pergi) ditanggung oleh unit kerja masing-masing;

- Peserta pelatihan wajib membawa laptop selama pelatihan berlangsung;

- Selama kegiatan pelatihan, peserta memakai pakaian batik;

Informasi lebih lanjut terkait pelaksanaan pelatihan, peserta dapat menghubungi helpdesk Pusbindiklat SDM Aparatur

0811 8000 1044

Atas perhatian dan kerjasamanya kami sampaikan terima kasih.

 

 

Bagikan di:
Tag Pengumuman: